Author Country Media Name Year Topic , , , Translator

OPINI: Paradoks Masa Bersiap – Merdeka.com

OPINI: Paradoks Masa Bersiap

Merdeka, 26 januari 2022, oleh: Hendijo

Bagaimana sebuah fase sejarah berubah menjadi bahasa politik jauh setelah masanya.

Beberapa tahun lalu, saya pernah menghadiri suatu perhelatan tahunan yang diadakan Kedutaan Besar Kerajaan Belanda di Pemakaman Menteng Pulo, Jakarta Selatan. Sebelum acara berlangsung, saya merasa tertarik dengan deretan nisan putih yang berada di salah satu sudut pemakaman tersebut. Ada nama-nama remaja dan bayi (terketahui dari angka usia yang tertera di nisan salib putih mereka).

Saat berdiri di depan nisan seorang bayi lelaki berusia 4 tahun, seorang Belanda yang juga ada di sana tiba-tiba menghampiri saya. Dalam wajah muram, dia mengisahkan jika makam-makam itu adalah korban dari Masa Bersiap, zaman saat orang-orang Belanda dan Indo yang tak berdosa dibantai oleh kalangan pribumi pada 1945-1946, katanya.

“Jumlah-nya sekitar 7.000-20.000 yang menjadi korban,” ungkap lelaki yang belakangan saya tahu adalah seorang jurnalis.

[…]

Lanjut membacat:  https://www.merdeka.com/histori/opini-paradoks-masa-bersiap.html