Author Country Media Name Year Translator

Andai Nusantara Tak Pernah Dijajah – VICE

Andai Nusantara Tak Pernah Dijajah, Berikut Skenario yang Bisa Dialami Bangsa Kita

Vice Indonesia, Oleh: Arzia Tivany Wargadiredja, 17 Agustus 2018

Telaah sejarah kontrafaktual ini melibatkan asumsi Portugis dan Belanda hanya berdagang; Jepang tak jadi agresor. VICE ngobrol bersama sejarawan membayangkan dampaknya. Apakah Indonesia modern tetap ada?

Andai Surat Penanaman Modal Asing 1967 tak pernah ditandatangani; Seandainya Surat Perintah Sebelas Maret tak pernah ada; Seandainya Soekarno tak pernah menyatakan diri sebagai Presiden Seumur Hidup; Seandainya Indonesia tidak pernah menyatakan proklamasi kemerdekaannya; samapi seandainya nusantara tidak pernah dijajah… mungkin saat ini kita akan berada di tempat yang sepenuhnya berbeda, dengan karakter manusia yang juga jauh berbeda.

Bangsa di nusantara tanpa inferioritas, barangkali, andai kolonialisme tak pernah terjadi. Ilustrasi oleh Farraz Tandjoeng.

Apa sih yang sebenarnya terjadi kalau Indonesia tidak pernah dijajah sama sekali? Berbagai forum di internet, seperti Quora misalnya, ternyata pernah memperoleh pertanyaan macam itu. Ada yang menerka, katakanlah, kapal Portugis tidak pernah sampai ke Malaka pada 1511, atau seandainya pula Belanda tidak pernah datang menyusul dan membuat wilayah Nusantara menjadi koloninya, mungkin Indonesia tak akan pernah ada.

Wilayah Nusantara akan menjadi negara masing-masing sesuai wilayah kedaerahannya, dan satu sama lain akan saling berperang atau sering berkonflik layaknya negara-negara kontinental yang sama-sama hidup di satu daratan. Ada juga yang bilang mungkin Nusantara tetap akan bersatu dalam sebuah sistem kesultanan. Masing-masing akan menggunakan bahasa daerahnya dan ragam aksaranya.

Lanjut membaca: https://www.vice.com/id_id/article/kzyymv/andai-nusantara-tak-pernah-dijajah-berikut-skenario-yang-bisa-dialami-bangsa-kita